CARA MENGURUSI KARTU BPJS DI KAB. PATI

cara membuat kartu BPJS Kesehatan untuk perorangan Badan Penyelenggara Jaminan Nasional (BPJS) Kesehatan mulai beroperasional pada tanggal 1 januari 2014, program jaminan kesehatan diselenggarakan dengan memberikan perlindungan kesehatan agar peserta memperoleh manfaat pemeliharaan kesehatan dan perlindungan dalam memenuhi kebutuhan dasar kesehatan yang diberikan kepada setiap orang yang telah membayar iuran atau iurannya dibayar oleh pemerintah.
Manfaat Jaminan kesehatan berupa:
- Bersifat pelayanan kesehatan perorangan, mencakup pelayanan promotif, preventif, kuratif, rehabilitatif, pelayanan obat, bahan medis habis pakai sesuai dengan indikasi medis yang diperlukan.
- Manfaat medis yang tidak terikat dengan besaran iuran yang dibayarkan dan manfaat non medis yang ditentukan berdasarkan skala besaran iuran yang dibayarkan, termasuk didalamnya manfaat akomodasi.
- Ambulan diberikan untuk pasien rujukan dari fasilitas kesehatan dengan kondisi kesehatan tertentu yang ditetapkan oleh BPJS kesehatan.
Berikut penulis mencoba menjelaskan proses membuat kartu berobat BPJS Kesehatan yang berada di Gedung BPJS atau PT Askes (Persero) di Pancoran Pasar Minggu Jakarta Selatan.
Melengkapi dan mempersiapkan persyaratannya terlebih dahulu, peserta berdasarkan nama pada kartu keluarga (KK) wajib melampirkan:
1. Mengisi formulir daftar isian peserta formulir 2 atau formulir daftar isian peserta 
2. Melampirkan pasfoto 3X4cm masing-masing 1 lembar
3. Melampirkan fotocopy KTP (diutamakan KTP elektronik), 
4. Melampirkan fotocopy kartu keluarga, 
5. Fotocopy surat nikah, 
6. Fotocopy akte lahir anak/ surat keterangan lahir yang menjadi tanggungan
7. Bagi WNA menunjukkan Kartu Ijin Tingal Sementara/Tetap (KITAS/KITAP)

Download:  Brosur BPJS Kesehatan + Formulir 2 

Dalam mengisi formulir daftar isian peserta untuk kolom isiannya bisa diisi sesuai dengan data identitas peserta. Pada saat mengisi, penulis menemukan beberapa kolom pada formulir daftar isian peserta yang tidak mencukupi seperti: kolom nomor hp pada identitas peserta, kolom npwp pada identitas suami istri dan identitas anak, hal tersebut tidak menjadi masalah saat kita bisa mengatur jarak penulisannya dengan agak rapat dengan tidak terpaku pada kolom yang disediakan. Begitu pula pada kolom foto yang kecil tidak muat saat ditempel foto ukuran 3X4cm saat dipasang berjajar.
Pilihan kelas perawatan dibedakan menjadi 3 kelas:
1. kelas 1 untuk kelas perawatan inap kelas 1 sebesar Rp. 59.500,- per jiwa perbulan
2. kelas 2 untuk kelas perawatan inap kelas 2 sebesar Rp. 42.500,- per jiwa perbulan
3. kelas 3 untuk kelas perawatan inap kelas 3 sebesar Rp. 25.500,- per jiwa perbulan
Setelah persyaratan yang dibutuhkan lengkap, peserta bisa mengambil nomer antrian. Disini banyak dari calon pembuat kartu datang sebelum loket dibuka untuk mendapat nomor antrian lebih awal yang bisa diambil lewat petugas Satpam yang jaga. Banyaknya calon peserta yang mengantri semua berharap dapat terlayani lebih cepat, jadi tidak heran saling berebut nomor antrian. Untuk menghindari antrian yang panjang sekarang pelayanan customer service dibagi menjadi 2 di lantai 1 ada 4 orang dan di lantai 2, untuk pelayanan atas perusahaan ada di lantai 5. 
Setelah dipanggil nomor antrian, kita serahkan berkas kelengkapan kepada customer service BPJS. Waktu proses penginputan data dan pembuatan kartu BPJS ini yang bisa memakan waktu sekitar 7 menit untuk 1 orang. Kemudian peserta diminta bayar sejumlah uang sesuai iuran yang dipilih peserta, kebetulan pihak Bank Mandiri ada perwakilannya membuka stan di dekat situ dengan cara setor tunai secara manual. Peserta menyerahkan bukti telah setor iuran BPJS dan menandatangani bukti telah terima kartu BPJSnya. Pengajuan pembuatan kartu BPJS ini bisa diwakilkan tanpa harus kepala keluarga tersebut datang langsung untuk mengurus pembuatannya.
Pembayaran lanjutan iuran BPJS Kesehatan ini bisa dibayarkan lewat Nomor Virtual Account 
Bank BNI   88888 0 1261766531
Bank BRI   88888 0 1261766531
Bank Mandiri 89888 0 1261766531
Perlu diperhatikan nomer Virtual Account berbeda dengan nomor rekening, jadi nanti sewaktu melakukan pembayaran melalui ATM pilih Menu Bayar pilih BPJS, bukan transfer rekening antar bank.
Tempat yang berdekatan dengan Kantor BPJS Kesehatan Pati, di antaranya sebagai berikut:
Kantor BRI Syariah Pati
New Merdeka Hotel Pati

Kantor BPJS Kesehatan Pati
Alamat : Jl Diponegoro No 34 Pati, Jateng
Nomor telepon : (0291) 435587
Layanan hotline : 08156579258
Keterangan: nomor telepon dan layanan hotline BPJS Kesehatan Pati menginduk pada Kantor Cabang (KC) BPJS Kesehatan Kudus yang terletak di alamat Jalan Bhakti No 50, Kudus, Jawa Tengah.

0 komentar:

Posting Komentar